Ragam Seni Patung Modern dapat dibedakan Menjadi 3 Corak

Dilihat dari perwujudannya, ragam seni patung modern dapat dibedakan menjadi 3 corak sebagai berikut.


1. Corak Imitatif

Corak imitatif (realis/representatif) merupakan tiruan dari bentuk alam (manusia, binatang, dan tumbuhan). Perwujudan patung corak ini berdasarkan fisio plastis atau bentuk fisik baik anatomi, proporsi, maupun gerak. Patung corak realis tampak pada karya Hendra, Trubus, Saptoto, dan Edy Sunarso.

2. Patung Corak Deformatif

Patung corak deformatif bentuknya telah banyak berubah dari tiruan alam. Bentuk-bentuk alam cholah, digubah menurut gagasan dan imaiinasi pematung. Pengubahan dari bentuk alam menjadi bentuk baru ini masih terkait dengan sifat-sifat fisik.

Dari bentuk-bentuk imaiinast dan geometris selanjutnya muncul corak kubistis. Corak ini tampak pada karya pematung seperti: But Mochtar, G. Sidharta, dan lain-lain.


3. Corak Nonfiguratif (abstrak)

Corak nonfiguratif (abstrak) secara umum sudah banyak meninggalkan bentuk-bentuk alam untuk perwujudannya (abstrak). Corak abstrak dipengaruhi oleh aliran konstruksi. Patung dipandang sebagai bentuk konstruksi, yaitu susunan material seperti besi, plat, kawat, kayu, plastik, dan sebagainya.

Jenis karya patung dapat kita bedakan menjadi tiga, yaitu patung dada, patung torso, dan patung lengkap. 

Yang dimaksud dengan patung dada adalah penampilan karya patung sebatas dada hingga ke atas atau bagian kepala. Torso disebut juga badan.
Patung torso adalah penampilan karya patung yang hanya menampilkan bagian badan, dari dada, pinggang, dan panggul.
Penampilan karya patung lengkap maksudnya terdiri dari badan, anggota badan bagian atas dan bagian bawah, serta kepala.
Ragam Seni Patung Modern dapat dibedakan Menjadi 3 Corak
Corak Patung Di Indonesia pada masa lampau sudah dikenal patung primitif seperti yang terdapat di Irian Jaya (Asmat) dan Sulawesi Selatan (Tanah Toraja). Pada masa Hindu Budha patung klasik berkembang terutama di Jawa dan Bali. Karya patung primitif dan klasik secara tradisional berlangsung turun temurun hingga sekarang. Selanjutnya primitif dan klasik disebut corak tradisional. Sedangkan patung di luar primitif dan klasik disebut patung bercorak modern.