Contoh Menulis Cerita Berdasarkan Pengalaman
Bacalah cerita tentang pengalaman berikut ini dengan seksama !
Menunaikan Ibadah Haji Dari Pameran Bunga
Berawal dari ketakutan akan lalai mendidik anak-anaknya yang beranjak dewasa, Nismayati A Chalik Lubis (54) memilih menjadi petani bunga di kediamannya daripada berkarier di luar rumah. Ibu empat anak ini pun mendapat keuntungan ganda. sambil menunggu anak-anaknya, dia mendapatkan pengahasilan yang bisa menghidupi keluarganya. Malah dari berjualan tanaman hias selama satu bulan, ia mampu membiayai perjalan ibadah hajinya pada tahun 1998."itu hanya dari penjualan selama pameran bunga tahun 1997," jelas Nismayati ketika ditemui di stannya pada pameran bunga di Taman Ahmad Yani Medan, Oktober 2001. Dalam pameran bunga yang diadakan dharma wanita kota medan bekerja sama dengan persatuan pencinta tanaman hias tahun 2001, Nismayati dikenal sebagai peserta beromzet terbesar, dibandingkan dengan sekitar 30 peserta lainnya. Minimal omzetnya Rp. 500.000 sehari. jenis tanaman yang ia tawarkan adalah tanaman hias dalam ruangan (indoor).
Bisnis seperti ini, katanya cukup tahan menggapi situasi ekonomi yang buruk, sehingga ketika krisis ekonomi terjadi, nyaris tak ada pengaruhnya terhadap permintaan tanaman. kalau orang sudah hobi, harganya juga tidak menjadi masalah. "Berdasarkan pengalaman saya, pencinta tanaman hias akan rela membelanjakan uang mereka hingga Rp. 10 juta sekali belanja untuk memenuhi hobi mereka " Ujar Nismayati.
Sumber: Sari Kekayaan Yang Tersembunyi LAUTAN SUKSES, Januari 2003
Menceritakan Pengalaman
Bercerita tentang pengalaman hidup atau apa saja secara lisan memerlukan ketrampilan berbicara di depan umum. Pembicara haus menguasai materi yang diceritakan dan mampu menarik perhatian pendengar. Agar penyampaian cerita berhasil baik,ada beberapa hal yang pelu diperhatikan yaitu sebagai berikut.* Menyusun kerangka materi penceritaan hal ini bertujuan untuk menjaga kelengkapan informasi agar tidak ada bagian yang terlewatkan. ketidaklengkapan dalam suatu bagian mungkin akan memengaruhi pemahaman pendengar.
* Menetapkan alur penceritaan dan ilustrasi yang sesuai penyampaian materi hendaknya mengikuti alur penceritaan yang logi mulai dari pendahuluan isi dan penutup disertai ilustrasi berupa contoh atau pengambaran yang sesuai.
* Memilih kata yang mudah dipahami pendengar.Usahakan untuk tidak menggunakan sehari-hari agar lebih santai.
* Sampaikan cerita dengan penjiwaan sertakan perasaanmu dalam cerita terutama untuk pengalaman pribadi agar cerita menjadi lebih hidup. Kalau bisa bawalah perasan pendengaran untuk hanyut dalam cerita tersebut.