Contoh Surat Lamaran Kerja Umum Secara Profesional

Aceh Besar,01 Agustus 2017
Yth.PT. Suka Damai
Di –
Aceh Besar


Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama                                : Syahrul Gunawan
Tempat/Tanggal Lahir         : Aceh Besar, 06 Juli 1990
Jenis kelamin                     : Pria
Pendidikan                        : SMA Negeri.... Kota Banda Aceh (IPS)
Wilayah Pendaftaran           : PT. Suka Damai Aceh
Jabatan yang dilamar         : 
Alamat Domisili                  : Suka Makmur
   Jl. ......, ............, Krueng Barona Jaya,    
   Kabupaten Aceh Besar, Aceh 24415

Dengan ini menyampaikan surat lamaran agar dapat mengikuti Seleksi Penerimaan Calon Karyawan di PT. Suka Damai. Sebagai bahan pertimbangan, berikut disampaikan hal-hal sebagai berikut :

1.     Surat lamaran bermaterai Rp. 6000,-. ditujukan Kepada PT. Suka Damai di Aceh Besar dan ditandatangani dengan pena bertinta hitam
2.  Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)atau Fotokopi Surat Keterangan telah melakukan Rekaman Kependudukan *
3.     Fotocopi Surat Keterangan Domisili**
4.     Fotokopi Ijasah/ STTBSLTA Sederajat
5.     Fotokopi Transkrip / Daftar Nilai pada Ijasah/STTB SLTA Sederajat
6.  Surat Pernyataan dari pelamar bermaterai Rp. 6.000 dan ditandatangani dengan pena bertinta hitam
7.     Pas photo berlatar belakang warna merah,ukuran 3x4 sebanyak 4 lembar
8.     Fotokopi Sertifikat Komputer


Demikian surat lamaran ini dibuat. Adapun seluruh data dan dokumen yang saya berikan adalah benar. Apabila dikemudian hari ditemukan data yang tidak benar, maka sayamenerima keputusan panitia membatalkan keikutsertaan/ kelulusan saya pada seleksi di PT. Suka Damai. Atas perhatiannya diucapkan terima kasih.


Hormat Saya,

MATERAI 6000


(Syahrul Gunawan)


Contoh Surat Lamaran Kerja Umum Secara Propesional