Sistem Nada Musik Arab Menggunakan Pola Nada A2

Sistem Nada Musik Arab Menggunakan Pola Nada A2


Sistem Nada Musik Arab memiliki ciri khas yang berbeda dengan musik lainnya. Musiknya secara umum sangat kaya akan melodi sehingga memberi nuansa halus dan kesempatan untuk membuat berbagai variasi. Cara berolah musiknya sering memakai variasi dan improvisasi dengan dasar melodi sebelumnya.

Cara ini disebut maqamat. Melodi lagu terdiri dari sejumlah variasi melodi (sekitar 52 variasi). Nada-nada yang dipakai secara umum lebih banyak daripada yang dikenal dalam musik Barat. Di antaranya terdapat nada-nada yang memiliki jarak interval yang sangat kecil (microtones).

Sistem tangga nada dalam musik Arab dapat dituliskan seperti berikut ini:
Sistem Nada Musik Arab Menggunakan Pola Nada A2
Struktur pola ritme musik Arab cukup kompleks, tidak berdasarkan pola birama yang pasti dan konstanKeperti musik Barat (2/4, 3/4, 6/8), atau disebut nonmetris. Dalam permainan musiknya terdapat sekitar 48 pukulan dan secara khas sudah meliputi dum (ketukan beraksen, tesis), taks (ketukan tak beraksen, arsis), dan tanda diam atau istirahat. Pola ritme sederhananya dapat digambarkan seperti berikut ini. Pola ritme pada baris pertama merupakan pengembangan pola ritme dari baris kedua yang ditulis dengan skala musik.
Sistem Nada Musik Arab Menggunakan Pola Nada A2

Instrumen Musik 

Instrumen musik yang dipakai dalam musik Arab di antaranya:
  • Ud dan Lute, sebuah prototipe dari kecapi Eropa.
  • Nay, sejenis flute. 
  • Perkusi (kettle drum, frame drum, dan drum berbentuk jam pasir).
  • Rababah/rebab, sebuah prototipe dari biola Eropa. 
  • Mizmar, instrumen musik Mesir. 
  • Mijwiz, instrumen musik Lebanon. 
  • Santur, sejenis sitar.